PERBEDAAN KEKERASAN PERMUKAAN EMAIL GIGI SETELAH PERENDAMAN DALAM BERBAGAI MINUMAN ENERGI

Danica Anastasia, Rita Nelly Octaviani, Rinda Yulianti

Abstract


Latar belakang : email merupakan permukaan terluar jaringan keras gigi yang rentan terhadap serangan asam. Komposisi minuman yang banyak mengandung asam dapat mempercepat kerusakan pada permukaan gigi. Minuman berenergi merupakan salah satu minuman yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat untuk meningkatkan energi. Minuman tersebut mengandung gula, asam sitrat dan mempunyai pH rendah yang dapat menyebabkan demineralisasi pada email gigi. Demineralisasi yang terjadi terus menerus akan membentuk porositas pada permukaan email dan larutnya mineral kalsium serta berpotensi terjadinya erosi gigi yang akhirnya akan menyebabkan penurunan kekerasan permukaan email. Tujuan : penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kekerasan permukaan email gigi setelah direndam dalam berbagai minuman berenergi. Metode : tiga puluh dua gigi premolar rahang atas dibagi menjadi empat kelompok. Kekerasan email gigi (pretest) diukur menggunakan alat Vickers Hardness Tester dan Zoom Stereo Mikroskop. Kelompok pertama (kontrol) direndam dalam Aqua® pH 7,36, kelompok kedua direndam dalam minuman energi Redbull® pH 3,32, kelompok ketiga direndam dalam minuman Monster® pH 3,30 dan kelompok keempat direndam dalam minuman Rockstar® pH 2,71 selama 24 jam. Kekerasan email gigi kemudian diukur kembali (posttest). Hasil : data diuji secara statistik menggunakan uji oneway ANOVA dan post hoc LSD. Hasil uji oneway ANOVA pada pretest menunjukkan tidak ada perbedaan kekerasan permukaan email gigi yang signifikan. Hasil uji oneway ANOVA pada posttest menunjukkan terdapat perbedaan kekerasan permukaan email gigi yang signifikan. Hasil uji post hoc LSD menunjukkan terdapat perbedaan kekerasan email gigi yang signifikan pada semua kelompok. Kesimpulan : terdapat perbedaan kekerasan permukaan email gigi setelah perendaman dalam berbagai minuman energi.


Keywords


demineralisasi, erosi gigi, email, minuman berenergi

Full Text:

PDF

References


Jeong M-J, Jeong S-J, Son J-H, Chung S-K, Kim A-R, Kang E-J, et al. A Study on the Enamel Erosion Caused by Energy Drinks. J Dent Hyg Sci. 2014 Dec 31;14:597–609.

Heckman MA, Sherry K, Mejia E. Energy Drinks: An Assessment of Their Market Size, Consumer Demographics, Ingredient Profile, Functionality, and Regulations in the United States. Compr Rev Food Sci Food Saf. 2010 Apr 29;9:303–17.

Bamise CT, Kolawol KA, oloyede EO. The Determinants and Control of Soft Drinks-Incited Dental Erosion. Rev Clín Pesq Odontol. 2009 Jan 1;5:141–54.

Oddy W, O’Sullivan T. Energy Drinks for Children and Adolescents. BMJ. 2009 Dec 15;339:b5268.

Reddy A, Norris DF, Momeni SS, Waldo B, Ruby JD. The pH of Beverages in The United States [Internet]. Elsevier; 2016 Apr 1;147(4):255–63. Available from: https://doi.org/10.1016/j.adaj.2015.10.019

Jain P, Hall-May E, Golabek K, Agustin MZ. A Comparison of Sports and Energy Drinks--Physiochemical Properties and Email Dissolution. Gen Dent. 2012;60(3):190–9.

Cavalcanti AL, Costa Oliveira M, Florentino VG, dos Santos JA, Vieira FF, Cavalcanti CL. Short Communication: In vitro Assessment of Erosive Potential of Energy Drinks. Eur Arch Paediatr Dent [Internet]. 2010;11(5):253–5. Available from: https://doi.org/10.1007/BF03262757

Lussi A, von Salis-Marincek M, Ganss C, Hellwig E, Cheaib Z, Jaeggi T. The Erosive Potential of Soft Drinks on Email Surface Substrate: An In Vitro Scanning Electron Microscopy Investigation. Caries Res. 2012;46(6):507–12.

Ballistreri MC, Corradi-Webster CM. Consumption of Energy Drinks Among Physical Education Students. Rev Lat Am Enfermagem. 2008;16 Spec No:558–64.

Lussi A, Megert B, Shellis RP, Wang X. Analysis of The Erosive Effect of Different Dietary Substances and Medications.. Br J Nutr. 2012 Jan;107(2):252–62.

Rytomaa I, Meurman JH, Koskinen J, Laakso T, Gharazi L, Turunen R. In Vitro Erosion of Bovine Email Caused By Acidic Drinks and Other Foodstuffs. Scand J Dent Res. 1988 Aug;96(4):324–33.

Prasetyo EA. Keasaman Minuman Ringan Menurunkan Kekerasan Permukaan Gigi (Acidity of Soft Drink Decrease The Surface Hardness of Tooth). Maj Ked Gigi (Dent J). 2005;38(2):60–3.

Owens BM, Kitchens M. The Erosive Potential of Soft Drinks on Email Surface Substrate: An In Vitro Scanning Electron Microscopy Investigation. J Contemp Dent Pract. India; 2007 Nov;8(7):11–20.

Erdemir U. Effects of Energy and Sports Drinks on Tooth Structures and Restorative Materials. World J Stomatol. 2016 Jan 1;5:1.

Owens BM, Mallette JD PJ. Effects of Carbonated Cola Beverages , Sports and Energy Drinks and Orange Juice on Primary and Permanent Enamel Dissolution. Austin J Dent. 2014;1(1):1–7.




DOI: https://doi.org/10.32509/jitekgi.v15i2.896

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Jurnal Ilmiah dan Teknologi Kedokteran Gigi

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.